Tempat pariwisata tentunya belum lengkap jika tidak ada hotel yang berada di sekelilingnya. Hotel berfungsi untuk tempat bermalam bagi para turis atau wisatawan yang datang. Meski harganya mahal, namun kehadiran hotel-hotel mewah bintang lima tentu akan menjadi tempat favorit bagi sebagian orang. Beberapa hotel memiliki area yang luas, fasilitas yang mewah dan dapat menampung banyak orang sehingga dapat dikategorikan sebagai hotel-hotel terbesar dan terbaik di dunia. Lantas hotel apa saja yang masuk kategori tersebut?
Berikut Daftar 5 Hotel Terbesar di Dunia :
1. First World
Inilah hotel dengan jumlah kamar terbesar di dunia. Bayangkan, jumlah kamarnya saja mencapai 6.000. Itu artinya, tidak kurang dari 12.000 pelancong bisa ditampung oleh hotel yang berdiri kokoh di Genting Highland Resort, Malaysia, ini pada waktu bersamaan. Memiliki bonus landscape pemandangan yang indah, First World Hotel ini dilengkapi dengan 80 toko, sinepleks yang memutar film-film box office, 90 restoran, juga kasino dan bar bagi mereka penikmat hiburan malam.
2. MGM Grand
Rasanya tidak ada orang di dunia ini yang tidak mengenal Las Vegas. Ibu kota negara bagian Nevada di pantai barat Amerika ini bisa dikatakan ibu kota hiburan dunia. Bagi pencinta beraneka ragam hiburan hidup, kota ini bisa menjadi rujukan sebagai tempat berlibur yang tepat. Soal tempat menginap? Jangan khawatir, Las Vegas adalah rajanya. Cukup tunjuk saja dengan jari, Anda bisa memilih hotel yang Anda suka. Salah satu hotel terbaik di sana adalah MGM Grand. Dengan kapasitas 5.044 kamar, lebih dari 20 tempat makan kelas premium, 6 lounge, 2 kapel pernikahan, dan bar, MGM Grand layak untuk selalu dikenang sebagai hotel mewah nan romantis.
3. Luxor
Masih dari Las Vegas, hotel premium yang tidak kalah kelasnya dengan MGM Grand ini siap beradu dalam hal memberikan kemewahan dan kesenangan bagi pengunjung kota judi itu. Dengan jumlah kamar mencapai 4.408, Luxor didesain dengan lanskap interior dan eksterior Mesir berbentuk piramida. Atmosfer padang gurun dan properti-properti kuno khas negeri Gurun Sahara seperti replika Sphinx dan mumi dapat dijumpai di beberapa sudut hotel ini. Singkatnya, kini, kemewahan Mesir tempo dulu ternyata bisa juga dinikmati di Amerika Serikat.
4. Ambassador City Jomtien
Kalau Indonesia punya Bali sebagai surga dengan 1.000 pantai, maka negeri jiran Thailand juga patut berbangga karena mereka juga memiliki kawasan pantai surga yang tidak kalah ciamiknya dengan Bali, yaitu Jomtien Pattaya. Pattaya sendiri awalnya hanyalah perkampungan nelayan biasa. Namun, pada awal dekade 1960-an, ketika untuk pertama kalinya kawasan di sebelah tenggara ibu kota Bangkok ini terbuka untuk umum, Pattaya pun berkembang menjadi salah satu destinasi wisata favorit Negeri Gajah Putih. Menikmati keindahan pasir putih dan semilir angin laut adalah hal yang paling dicari wisatawan ketika pertama kali menginjakkan kakinya di Pattaya. Untuk mengakomodasi kesenangan para pelancong itu, di sepanjang pantai berjejer hotel-hotel berkelas. Salah satunya adalah Ambassador City Jomtien. Dengan kapasitas 4.239 kamar, dilengkapi fasilitas trek joging, lapangan tenis bertaraf olimpiade, serta berbagai sarana olahraga air, hotel ini adalah jaminan mutu bagi penikmat keindahan Samudra Hindia.
5. Hilton Hawaiian Village Beach
Setelah Las Vegas, Negeri Abang Sam juga memiliki kawasan pariwisata ber-magnitude tinggi di negara bagiannya yang ke-50, Hawaii. Bagi mereka yang gemar akan wisata bahari, kuliner laut, dan olahraga air, Hawaii adalah pilihan tepat. Fasilitas di kepulauan yang berada di Samudra Pasifik ini terbilang lengkap. Bahkan, tahukah Anda bahwa hotel terbesar ketiga se-Amerika pun berada di Hawaii? Namanya, Hilton Hawaiian Village Beach. Tempat penginapan mewah ini menyediakan 3.386 kamar, kolam renang 3.000 meter, dan restoran seafood terbaik bagi para pengunjungnya.
Itulah daftar lengkap 5 Hotel Terbesar di Dunia yang memiliki wilayah yang sangat luas, fasilitas yang mewah, dan tentunya dapat menampung banyak orang. Semoga bermanfaat untuk menambah wawasan.
Title : 5 Hotel Terbesar dan Terbaik di Dunia
Description : Tempat pariwisata tentunya belum lengkap jika tidak ada hotel yang berada di sekelilingnya. Hotel berfungsi untuk tempat bermalam bagi pa...